Langsung saja inilah part II-nya...
Sebelum memulai persiapkan dahulu alat dan bahan yang diperlukan untuk mengembangkan Insektisida biologi jamur Beauveria bassiana :
- Isolat jamur Beauveria bassiana
- Ember atau baskom kecil
- Baskom peniris
- Plastik 1/4 kg dengan ketebalan 0,4 sepuluh buah
- Lilin lima buah
- Steples
- Kawat atau sendok kecil spatula
- Panci Dandang
- Alkohol 75 %
- Air bersih
- Beras giling atau jagung giling 1 kg
- Cuci bersih beras dan rendam selama 24 jam
- Tiriskan sampai kering
- Masukkkan beras kedalam plastik @ 100 gr
- Lipat ujung plastik
- Masak beras dengan cara di kukus selama kurang lebih 1,5 – 2 jam
- Setelah dingin angkat beras tersebut dari panci dandang
- Nyalakan lilin 5 buah dan letakkan membentuk setengah lingkaran dimeja
- Masukkan kawat atau sendok spatula kedalam alkohol dan bakar di salah satu lilin tersebut
- Setelah kawat agak dingin ambil sebagian isolat dalam tabung reaksi dan masukkan kedalam beras
- Lipat beberapa kali ujung plastik dan steples
- Letakkan dalam suhu kamar sampai 7-14 hari
- Jika sudah tumbuh miselium berwarna putih secara penuh berarti insektisida biologi Beauveria bassiana siap digunakan.
Untuk aplikasi juga simple, ikuti petunjuk berikut :
- Ambil salah satu beras dalam plastik yang telah ditumbuhi miselium Beauveria basiana
- Cuci dengan air 1 liter dengan cara diremas-remas sampai bersih
- Saring dengan kain, ambil air cuciannya.
- Campurkan air tersebut dengan air 14 – 17 liter dan masukkan kedalam tangki sprayer.
- Semprotkan ke tanaman dengan frekuensi 1 minggu sekali. Jika serangan berat bisa seminggu 2 kali.
- Jangan lupa nyemprotnya sore hari ya, karena kalau siang hari jamur Beauveria basiana akan mati kepanasan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar